Universitas Islam Jember

Adakan Workshop PKM Lebih Awal, Kemhas Akan Berikan Insentif 20 Proposal Terbaik

FOKUS: Pelaksanaan Workshop PKM di Aula Miftahul Ulum Kampus I UIJ, kemarin (24/11).

KEMAHASISWAAN, www.uij.ac.id – Bagian Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Islam Jember (UIJ) menggelar Workshop Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Kegiatan itu berlangsung di Aula Miftahul Ulum Kampus I UIJ, kemarin (24/11).

Workshop PKM tersebut dilakukan secara hybrid. Dengan jumlah peserta offline 20 orang perwakilan dari masing-masing prodi dan ratusan mahasiswa yang mengikuti secara online.

Acara tersebut merupakan kegiatan rutin yang sering diselenggarakan oleh Kemahasiswaan UIJ. Hal itu dikatakan oleh Kepala Bagian Kemahasiswaan, Achmad Ilyasi saat ditemui di ruang kerjanya.

Ia mengatakan, untuk tahun anggaran 2021/2022 ini pihaknya melaksanakan lebih awal karena sesuai dengan tema yang dibangun yaitu Temukan Ide Ciptakan Karya Menuju PIMNAS 2022. “Sebenarnya juknisnya masih sekitar bulan dua atau satu yang keluar,” tegasnya.

Di sisi lain, lanjut Ilyas pihaknya juga menyeleksi proposal yang dibuat oleh mahasiswa di tingkat universitas, kemudian dari 20 proposal terbaik akan diberikan insentif untuk menunjang motivasi peserta. “Yang sudah fokus membuat PKM 5 Bidang dan 2 Bidang,” kata dia.

Sementara itu, Dosen Pembimbing PKM-AI Moh Arif Mahbub menjelaskan, kegiatan ini merupakan wadah untuk meningkatkan kreativitas mahasiswa. “Semakin produktif dalam pengajuan proposal,” ujarnya.

Oleh karenanya, ia berharap agar mahasiswa menyiapkan kompetensinya supaya bisa lolos PIMNAS 2022. “Semoga lebih banyak dari tahun kemarin,” pungkasnya.(*)

 

Kontributor: St. Soleha

Editor: Beby Alfin Naby

Sumber Foto: Istimewa

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
error: Konten dilindungi ...
0
Anda suka tulisan ini.? Silahkan komenx
()
x